Senin, 27 April 2009

Ruang Alumni


Halooo...., salam kami buat anda!
Tim administrator ITC SMPN 4 Randudongkal menyediakan ruang ini untuk anda para alumni SMPN 4 Randudongkal. Kunjungilah kami, dan berikan komentar atas posting artikel-artikelnya buat kemajuan sekolah dimana anda telah di didik oleh bapak dan ibu guru kalian. Beri info sudah sejauh mana keberhasilan anda, hal tersebut akan membuat bapak/ibu guru kalian bangga atas jerih payah pendidikan yang selama ini telah diberikan pada anda dan terpanggillah!Trims
Administrator

Kamis, 16 April 2009

DO'A SUKSES UJIAN NASIONAL 2009


SMP Negeri 4 Randudongkal pada tanggal 17 April 2009 menyelenggarakan acara peringatan Ulang Tahun pendirian sekolah secara sederhana. Acara di isi dengan sosialisasi Blog sekolah plus presentasi Kalender Millenium.pptx kepada siswa, komite sekolah, dan perwakilan orang tua/wali siswa kelas IX, serta do'a sukses ujian nasional untuk membekali secara spiritual kepada anak didik kelas IX yang akan mengikuti UN pada tanggal 27 April 2009 s.d. 30 April 2009 agar berhasil dalam menempuh UN. Acara Ultah tersebut dimeriahkan pula dengan menggerakkan Tim Drum Band dan siswa-siswi kelas VII dan VIII keliling desa semingkir kec. Randudongkal sekaligus mengisi kegiatan tengah semester. Demikian laporan kami.

Senin, 13 April 2009

KEGIATAN DRUM BAND GITA PESONA NADA


SMP Negeri 4 Randudongkal pada tahun pelajaran 2007/2008 telah mulai merintis kegiatan Drum Band sekolah atas dukungan peralatan dari komite sekolah. Dalam tahap rintisan kegiatan ini Tim Drum Band dibentuk dan latihan-latihan dilaksanakan, termasuk latihan tampil di event kemasyarakatan baik karnaval tujuh belas agustusan maupun acara hajatan masyarakat. Walaupun masih minim materi, namun keberanian siswa untuk tampil tersebut sangat membantu atas implementasi pencitraan sekolah, sesuai dengan visi sekolah yaitu mewujudkan sekolah yang " Berkualitas, humanis, dan berprestasi ".




Sabtu, 11 April 2009

SOSIALISASI JARDIKNAS DENGAN ICT

SMP Negeri 4 Randudongkal baru-baru ini ( pada bulan April 2009) telah mengadakan sosialisasi ICT dengan materi akses jardiknas,nisn dan motivasi UASBN SD dalam rangka ikut bertanggung-jawab terhadap wawasan lingkungan pendidikan terdekat. Sosialisasi dilaksanakan di SD 1,2,4 dan MI Desa Semingkir Randudongkal, serta SD 3 Rembul. Sasaran sosialisasi adalah siswa-siswi kelas VI SD tersebut.Sosialisasi dimaksudkan agar anak-anak SD mengenal internet, terutama bagaimana mencari NISN mereka di situs NISN.diknas.go.id.Anak-anak tersebut sangat senang mengikuti dan tertarik, mengingat mereka diajak serta melihat Peta Indonesia dan kepulauannya di Google Earth, serta ada bonus game di Laptop meski sebentar.Untuk berhasil dalam UASBN mereka diingatkan dan dimotivasi agar belajar dengan sungguh-sungguh, memperhatikan arahan bapak-ibu gurunya, dan berdo'a. Ini adalah bentuk implementasi visi sekolah terkait " humanis ".

DOKUMENTASI SEKOLAH


Selamat atas keberhasilan 4 siswa SMP Negeri 4 Randudongkal untuk mengikuti final PASIAD V Matematika. Semoga keberhasilan kalian menjadi teladan bagi adik-adik kalian! Trims.

KEGIATAN PEMBINAAN SISWA


SMP Negeri 4 Randudongkal adalah sekolah "Mewah "( maksudnya sekolah yang berlokasi mepet sawah ), namun sekolah ini setapak demi setapak berusaha meningkatkan mutu sekolah dengan proses pembelajaran yang bermakna. Kegiatan pembinaan prestasi siswa dalam bidang akademik menunjukkan bahwa sekolah ini patut diperhitungkan, contoh 4 siswa-nya pada tahun 2009 telah mengikuti kegiatan final kompetisi PASIAD V Matematika yang diselenggarakan di Kampus SMP,SMA Semesta Bilingual Boarding School Semarang. Sementara pada tahun sebelumnya 1 siswa-nya mengikuti Pembinaan Kompetensi Siswa di Kampus UI Depok, Jakarta.Dalam bidang ekstrakurikuler, sekolah ini mulai tahun pelajaran 2007/2008 telah berhasil merintis Group Drum Band dan mewadahi Tari Kuda Kepang untuk pengembangan diri.

Selasa, 07 April 2009

Peserta Finalis Pasiad Mtk V

SMP Negeri 4 Randudongkal telah berupaya mewujudkan implementasi visi dan misi sekolahnya, sebagai contoh adalah lolosnya 4 siswa SMP 4 Randudongkal untuk berkompetisi di Final Pasiad Matematika V tahun 2009 di Semarang. Disamping pembinaan prestasi akademis, sekolah tersebut merintis pembinaan ekstrakurikuler Drum Band dan Seni Budaya Tari Kuda Kepang yang ditampilkan di event-event kemasyarakatan. Untuk lebih jelasnya perhatikan dokumentasi kami!

Senin, 16 Maret 2009

Kegiatan Ekstra Kurikuler


Kegiatan persiapan Widya Wisata Siswa dibimbing oleh Bp. WARSONO.Aktivitas PP. Ur. Kesiswaan SMP 4 Randudongkal ini pada TP. 2008/2009 disamping melaksanakan kegiatan pembinaan kesiswaan dalam bidang non akademik juga melaksanakan pembinaan dalam bidang akademik. Keberhasilan 4 siswa untuk mengikuti final kompetisi PASIAD V Matematika adalah sebagai contohnya. Bp. Warsono tersebut adalah guru mata pelajaran matematika, meski masih honorer bapak guru yang satu ini amat enerjik untuk membina para siswa agar berprestasi. Mudah-mudahan nasib baik akan menyertainya di masa-masa kedepan.


KIYE ..........DELENGEN FOTONE............